Selasa, 26 April 2011

Menyusun Perencanaan Pembelajaran yang PAIKEM

Di SD khususnya di kelas rendah-  1 s/d 3, pembelajaran yang dilaksanakan adalah pembelajaran tematik.   Tema menjadi pengikat semua unsur materi pembelajaran yang diajarkan pada kurun waktu tertentu. Pembelajaran tematik adalah pembelajaran terpadu sehingga setiap materi pelajaran  dikaitkan dengan sebuah tema,  yang menjadi  benang merah pembelajaran. Untuk itu RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran) pun disusun secara tematik .  Pembahasan mengenai RPP tematik akan diuraikan selanjutnya. Kali ini saya  mencoba membuat RPP per mata pelajaran yaitu   B. Indoneisa  yang menggambarkan pembelajaran PAIKEM.
Ruh dari pembelajaran PAIKEM  adalah bagaimana guru dapat menyuguhkan pembelajaran yang :
  • Memberi stimulus pada siswa untuk  menjadi subjek didik yang aktif . Bekerja secara individual maupun berinteraksi dengan kelompok (peer group)
  • Memberi ruang terhadap pemanfaatan teknologi yang selalu berkembang dengan melakukan inovasi dalam pembelajaran.
  • Merangsang tumbuh kembangnya kreativitas   siswa  untuk mencipta sesuatu / memproduksi sesuatu . Menggunakan daya pikir dan daya cipta untuk mengolah informasi dari berbagai sumber belajar
  • Mendukung efektivitas pembelajaran dengan melakukan  persiapan seperti membuat perangkat pembelajaran ; Program semester, silabus, RPP-yang di dalamnya juga memuat metode pembelajaran, alat peraga yang digunakan  yang membantu pemahaman siswa dan penanaman konsep pembelajaran,  teknik penilaian dan lembar kerja siswa (LKS) . Sebuah RPP yang dirancang dengan  matang akan menciptakan sebuah efektivitas  pembelajaran yang  menuntun  ketercapaian tujuan pembelajaran. Aktivitas siswapun terarah
Persiapan pra Pembelajaran yang dilakukan guru:
  • Pengelolaan kelas; mengatur tata letak kelas yang sesuai kebutuhan .  Contoh apabila kegiatan pembelajaran adalah kerja kelompok, tentunya tata letak ruang kelas tradisional ( meja dan kursi berderet ke belakang) kurang cocok digunakan untuk kegiatan ini.
  • Menyediakan papan display sebagai tempat memajang hasil karya siswa.
  • Melengkapi pojok baca dengan berbagai sumber belajar yang dibutuhkan siswa terutama yang berhubungan dengan materi pembelajaran. Sumber belajar itu dapat berupa ensiklopedia, artikel koran/majalah, artikel di wikipedia, gambar dsb. Penyediaan sumber belajar ini dimaksudkan agar siswa secara aktif dan kreatif menggali informasi secara mandiri , mengolah data kemudian menyuguhkannya ke dalambentuk informasi sebagai sebuah hasil karya siswa
  • membaca buku-buku referensi yang mendukung  proses pembelajaran. Contoh dalam RPP , guru hendak mencoba keberhasilan teknik mind mapping dalam meningkatkan kemampuan menulis siswa–> guru membaca buku mind map (Tony Buzan) yang mengupas teknik ini.
Mencari ide- ide  atau menciptakan sendiri energizer, ice breaker atau appersepsi yang dapat menyulut energi belajar siswa. Contoh menciptakan lagu kelas, tepuk berirama tertentu, menyanyikan lagu yang ada hubungannya dengan bahan ajar dst

1 komentar:

  1. Hidup adalah perjuangan maka dari itu kita perlu tujuan hidup untuk menentukan arah,kemana hidup kita akan kita bawa

    BalasHapus